Tuesday, March 15, 2016

Theater no Megami - 10.03.16
Unknown8:51 PM 0 comments

Member yang tidak tampil :
Ayana Shahab, Delima Rizky, Elaine Hartanto, Frieska Anastasia L., Jessica Veranda, Sofia Meifaliani, Sonia Natalia.

Unit Song :
Hatsu Koi yo, Konnichiwa : Nabilah - Gaby - Vanka
Arashi no Yoru ni wa : Melody - Shania - Naomi - Dhike
Candy : Beby - Celine - Rachel
Locker Room Boy : Ghaida - Jeje - Dena - Lisa - Cindy
Yokaze no Shiwaza : Sendy

Reviewer:

@BayuTP
@DellyPryambodo
@LudhySP

GanbaJ Review: 
Review Theater no Megami - 10.03.16
Best performer pada Theter no Megami 10 Maret 2016, adalah:
Beby Chaesara A.

Review Theater no Megami - 10.03.16
Unknown8:51 PM 0 comments

OVERALL PERFORMANCE

Show dibuka cenderung biasa aja pada M01. Ketika di M02. baru semuanya terlihat mulai on fire. Ketika memasuki lagu Ai no Strippper, baru mulai terlihat bagus dan full power. Tapi, beberapa dari member terlihat agak kaku membawakannya dan sesekali terlihat tidak sinkron satu sama lain. Disini juga terlihat Dhike masih terlihat bergerak seadanya dari awal lagu sampai M03. Dhike baru terlihat bagus ketika memasuki lagu Dewi Teater. Dena juga terlihat gak konsen / salah gerakan di ending 100 Meter Conbini Lebih diperhatikan lagi untuk kekompakan dan sinkronisasi kalian ketika di stage. Lagu pembuka seharusnya bisa membuat alur show jadi menarik untuk lagu - lagu selanjutnya.

UNIT SONG

Hatsukoi yo Konnichiwa (Vanka-Nabilah-Gaby)
Image kawai,lucu, dan menggemaskan pertama muncul setiap nonton unit song pembuka ini. Ditambah dengan center nya yaitu si Nabilah yg menambah kawainya, tak kalah si Vanka dan Gaby yg dengan muka lucu dan imutnya.Keceriaan menjadi pembuka di unit song show kali ini.Pembawaan dari masing2 member ngk ada yg mencolok satu sama lain,semuanya sama2 keren,dari segi dance maupun ekspresi.Good performance buat Vanka,Nabilah,dan Gaby.

Arashi no Yoru ni wa (Melody-Shania-Dhike-Naomi)
Boom! Performa yang seragam dengan kemampuan dari keempat member ini. Dance dan ekpresinya keren. Powerfull, dari awal sampai akhir lagu. Tidak terlihat performa naik turun. Kalian juga sangat terlihat kompak membawakannya. Bagus loh!

Candy (Rachel-Beby-Celine)
Manis sekali penampilannya, semanis judul unit song kalian di show kali ini. Semuanya terlihat enjoy, bahkan si Celine yang bisa dibilang baru membawakan unit song ini aja bisa mengimbangi dengan member setingkat Beby dan Rachel. Show yang menyenangkan buat kalian bertiga.

Locker Room Boy (Ghaida,Jeje,Dena,Lisa,Cindy)
Di 2 show terakhir kali ini juara member untuk unit song kali ini jatuh pada Ghaida. Di show kali ini Ghaida mampu mencuri perhatian dari awal lagu. Ghaida terlihat lebih semangat dari member2 yg lain, ya walaupun member2 yg lain juga gak kalah semangat. Untuk segi dance bagi semua member pada show kali ini hampir gak ada kesalahan. Untuk Lisa dan Cindy kalian terlihat ada peningkatan dari show sebelumnya. Good job!

Yokaze no Shiwaza (Sendy Ariani)
Niat Sendy membawakan lagu ini agar lebih terlihat power full cukup baik. Apa lagi malam itu dia membawakannya live. Tapi sayangnya kekuranganya sebagai berikut: Terlalu rendah ambil nada, sehingga ketika ada part yang harus dinyayikan secara falset, jadi tidak sampai. Tempo yang dibawakan naik turun. Dua kali salah lirik. Di reff kedua dan terakhir. Dan ketika awal Sendy masuk Stage, terlihat kalau dia tidak konsen dan agak grogi membawakan unit song ini. Padahal sebelumnya Sendy lumayan sukses membawakan lagu ini. Next, lebih pede lagi dan santai aja ngebawainnya.

MC

Part MC awal ketika Jikoshoukai terlihat biasa banget. Mungkin karena faktor banyak penonton di luar fans JKT48 yang menyaksikan teater pada malam ini. Jadi sedikit apresiasi dari penonton dan member agak awkward. MC pertama dan ketiga tidak ada yang lead, jadi alurnya sedikit berantakan. Cuma ada satu / dua part Mc yang bisa dibawakan dengan baik. Dan ada MC yang tema nya biasa aja, dan member pun tidak bisa mengembangkannya lebih jauh. Lagi - lagi pemilihan tema diperhatikan lagi, cari yang hampir semua member bisa mengapresiasi dan mengembangkannya lebih luas lagi ya. Semangat!

Theater no Megami - 06.03.16 Show 2
Unknown8:51 PM 0 comments

Member yang tidak tampil :
Ayana Shahab, Delima Rizky, Elaine Hartanto, Jessica Vania, Sendy Ariani, Sofia Meifaliani, Sonia Natalia.

Unit Song :
Hatsu Koi yo, Konnichiwa : Nabilah - Gaby - Vanka
Arashi no Yoru ni wa : Melody - Shania - Naomi - Dhike
Candy : Beby - Celine - Rachel
Locker Room Boy : Ghaida - Frieska - Dena - Lisa - Cindy
Yokaze no Shiwaza : Veranda

Reviewer:

@LudhySP
@BayuTP
@maulmantab
GanbaJ Review: 
Review Theater no Megami - 06.03.16 - Show 2
Best performer pada Theter no Megami 6 Maret 2016 - Show 1, adalah:
Nabilah Ratna A. A.

Review Theater no Megami - 06.03.16 Show 2
Unknown8:51 PM 0 comments

OVERALL PERFORMANCE

Di show 2 ada yang spesial, yaitu perayaan ulang tahun (Seitansai) Frieska yang ke-20. Crowd nya lebih rame dibanding show 1. Makin banyak chant yang bergema juga. Untuk penampilan overall, semua member tampil dengan semangat yang bertambah. Terlihat dari gerakan dan gestur mereka yang sangat bagus dan kompak banget! Asik diliatnya. Bahkan anak Trainee kayak Cindy, Lisa dan Celine sudah mampu mengikuti ritme Team J, walau belum maksimal. Sang Birthday Girl, tampil dengan semangat dan wajah yang sumringah. Happy banget ya Fries? Di show 2 ini, dari M01-M04 member udah garang banget. Ditambah selepas unit song, mereka tampil lebih keren lagi.Asik, seru, menghibur, rame! Komplit!

UNIT SONG

Hastsukoi yo Konnichiwa (Vanka-Nabilah-Gaby)
Pembuka rangkaian unit song yang sangat manis. Trio Nabilah - Vanka - Gaby berhasil membawakan lagu ini dengan sangat baik ditambah ketiga member ini yang terlihat cantik nan anggun. Walaupun Gaby terlihat kurang maksimal seperti biasanya tapi penampilannya tertutupi oleh Vanka dan Nabilah keren banget malam itu. Benar benar unit song yang membangkitkan mood penonton pada malam itu.

Arashi no Yoru ni wa (Dhike-Shania-Melody-Naomi)
Arashi kali ini dibumbui gimmick Shania yang memakai lipstik hitam sehingga kesan sangar dan sexy yang ditonjokan di unit song ini benar benar terasa. Penampilan duet Dhike dan Naomi juga seperti biasa membius seisi theater yang pada show 2 ini full house. Melody dengan tatapan mata yang tajamnya pun memberikan warna sendiri di lagu ini.Overall, ke 4 cewek cewek ini melaksanakan tugasnya dengan baik. Good job girls

Candy (Celine-Beby-Rachel)
Ketidakhadiran Ayana dan Elaine awalnya menimbulkan sedikit keraguan di unit song ini kira-kira bisa selucu penampilan biasanya atau tidak namun Celine dan Rachel berhasil membawakan dengan sangat baik. Terutama ekspresi Celine yang malu malu tapi mau nya yang pas banget. Secara Overall trio Beby - Rachel - Celine sangat sangat pas membawakan unit song ini

Locker Room Boy (Ghaida-Lisa-Cindy Hapsari-Frieska-Dena)
Ketidakhadiran Jeje dan Sendy diisi oleh 2 trainee tim J yaitu Lisa dan Cinhap. Dan kedua member tersebut bisa mengisi kekosongan dengan baik walaupun Cindy masih keliatan sedikit ragu ragu di beberapa gerakan. Justru yang terlihat menonjol di unit song ini adalah Dena yang kebetulan juga pada malam itu secara keseluruhan penampilannya juga sangat. Sang birthday girl Frieska dan Ghaida juga semangat sekali membawakan unit song ini sehingga aura ceria nya sampe ke para penonton.

Yokaze no Shiwaza (Jessica Veranda)
Veranda yang maha elok. Ya memang itu lah yang bisa menggambarkan penampilan veranda di unit song ini. Makin lama makin bikin kami berdecak kagum atas penampilan dan penghayatannya di lagu ini. Langkah kakinya sangat pas tidak terburu buru mengikuti tempo lagu. Satu yg jadi poin plus banget dari seorang veranda adalah ekspresi galau ditinggal nikah oleh orang yang dicintainya itu benar benar dapet banget

MC

Dimulai dengan tema yang sedikit membosankan, tapi diakhiri dengan baik oleh semua member Team J.

MC01. Pada saat apa sih kalo kamu kalem?
Tema ini ya disinggung di atas. Dengan tema kayak gini, tentu jawaban member gampang ketebak dan standar aja. Seperti misalnya Beby yang menjawab kalem kalo pas ujian di kelas. Rachel yang kalem pada saat berdoa. Gaby yang jawab kalem pada saat belajar. Jawaban yang seru dari Ghaida yang bilang kalo ketemu idola dia di luarnya kalem, padahal dalam hati mah kesenengan. Ya, itu namanya gesrek diem-diem yah Ghai? :))

MC02: MC02. Merasa spesial waktu lagi apa?
Tema ini juga termasuk membosankan. Sehingga jawaban member cenderung aman-aman saja. Walau begitu, celotehan-celotehan dari member, bikin suasana cukup rame.

MC03: Kalo punya kendaraan pribadi, mau bunyi knalpot nya kayak gimana?
Nah ini tema yang agak oke di show 2. Dan Vanka langsung bikin garing dengan menjawab knalpot suara Justin Bieber. Rachel yang gak tau knalpot itu apa, sampe Beby yang menjawab pengen knalpot yang suaranya. “JEKEITIIIIII.... FORTI EIGHT!” (suara teriakan Kinal di awal lagu River)

MC04: Kesan dan Pesan untuk Frieska
MC spesial untuk yang ulang tahun. Disini mereka menyamarkan nama Frieska jadi “Si Kuy”, karena Frieska anaknya easy going banget kemana aja kuy :)))) Member semua nyeritain kesan tentang Frieska. Nabilah yang bilang kalo Frieska kadang lebih dewasa dari Melody. Celine yang agak “takut” waktu ketemu Frieska pertama kali karena keliatan jutek dan kesaksian Teteh yang bangga sama Frieska karena bisa menyeimbangi kuliah beserta Jekeitian. Juga Ghaida yang salut sama kerja keras Frieska yang sering bolak-balik Bandung Jakarta.

Kesimpulan:
MC di show 2 temanya kurang menarik. Untung pembawaan member tetep seru dan asik aja gitu, terutama Naomi yang makin “sableng” dan Nabilah yang selepetan-selepetannya udah gak ketolong lagi. Besok-besok semoga lebih seru ya MC nya!

Theater no Megami - 06.03.16 Show 1
Unknown8:51 PM 0 comments

Member yang tidak tampil :
Ayana Shahab, Delima Rizky, Elaine Hartanto, Frieska Anastasia L., Jessica Veranda, Sonia Natalia.

Unit Song :
Hatsu Koi yo, Konnichiwa : Nabilah - Gaby - Vanka
Arashi no Yoru ni wa : Melody - Shania - Naomi - Dhike
Candy : Beby - Sofia - Rachel
Locker Room Boy : Ghaida - Jeje - Dena - Sendy - Cindy
Yokaze no Shiwaza : Veranda

Reviewer:

@BayuTP
@LudhySP
@maulmantab
GanbaJ Review: 
Review Theater no Megami - 06.03.16 - Show 1
Best performer pada Theter no Megami 6 Maret 2016 - Show 1, adalah:
Shania Junianatha.

Review Theater no Megami - 06.03.16 Show 1
Unknown8:51 PM 0 comments

OVERALL PERFORMANCE

Sebuah show yang seru untuk memulai bulan Maret. Beberapa member inti seperti Ayana dan Elaine harus absen dan digantikan oleh Sofia dan 1 trainee yaitu Cindy Hapsari. Di awal show, member tampil meyakinkan namun seperti masih “menahan” diri. Namun, tetap saja penampilan yang disuguhkan member di lagu M01-M05 terlihat kece :D. Selepas unit song, segel seperti terbuka. Semua tampil maksimal dan kompak. Dengan suasana crowd yang sedang-sedang saja ramainya, justru sangat menarik melihat penampilan mereka. Semuanya terlihat begitu menikmati dan ceria. Ditambah lagi, beberapa member tampil dengan gaya rambut berbeda dari biasanya yang membuat penampilan mereka lebih PD dan asik! Cool!

UNIT SONG

Hatsukoi yo, Konnichiwa (Vanka-Nabilah-Gaby)
Nabilah tampil dengan sangat amat baik sekali. Kadang suka heran, ni anak kalo di MC nyablak bener tapi giliran tampil di unit song ini cantiknya kok kebangetan. Hehe. Semakin mantab di role nya sebagai gadis cantik, oke banget bil. Vanka dan Gaby juga gak mau kalah loh. Mereka bisa tampil dengan sangat meyakinkan. Secara overall penampilan mereka hari ini Kekompakan oke. Ekspresi oke banget. Dancenya juga asik. Ntab lah!

Arashi no Yoru ni wa (Naomi-Shania-Melody-Dhike)
Diawali dengan gerakan yang sepertinya kurang kompak, tapi dibayar setelahnya dengan dance, power, ekspresi dan gesture yang ciamik. Unit song ini malam ini dibawain dengan keren! semua member tampil lepas dan enjoy. Shania tampil sedikit di atas yang lain sih, walau pun bedanya tipis banget. Not the best one, but still good one though. Nice!

Candy (Sofia-Beby-Rachel)
Ayana absen jadi Beby menggantikannya di posisi center. Entah kenapa kayaknya Beby dengan gaya rambut berbeda yang ia tampilkan hari ini jadi kurang “cute” buat unit song ini. Gaya rambutnya jadi bikin Beby terlihat tua loh. Hehehe. Tapi secara penampilan sih tetep oke kok beb. Sofia... duh senyumnya itu bikin meleleh, manis banget. Rachel juga gak mau kalah sama yang lain. Sofia dan Rachel tampil baik. Sofia bahkan lebh baik dibanding saat terakhir kali kami tonton. Progressnya oke kok, Sof. PD terus aja ya.

Locker Room Boy (Sendy-Jeje-Ghaida-Dena-Cindy Hapsari)
Dena kamu keren banget loh den hari ini. Beneran deh. Dari dance, gestur dan bahkan ekspresi kamu yang bermacam-macam dan seru, bikin enak banget untuk ditonton. Konsisten terus yah Den! Member lain seperti Sendy dan Jeje juga tampil oke. Sendy kayaknya lagi nikmatin banget perform hari ini ya. Cindy sebagai trainee sudah mulai bisa mengimbangi kakak-kakaknya. Cool.

Yokaze no Shiwaza (Jessica Veranda)
Wah... penampilan Ve lepas banget kali ini. Lebih cantik dan stage pressence nya bikin merinding. Ngeriiiii XD . Gak banyak komen untuk kali ini, yang pasti Veranda penampilannya oke banget di unit song ini.

MC

Tema MC di show ini variatif, seru dan bikin ketawa! Kayak apa sih misalnya?

MC01: Makanan atau minuman apa yang paling kamu suka di salah satu daerah yang kamu suka?
Banyak member yang menjawab makanan dari berbagai daerah. Seperti Naomi yang menjawab ikan asin dan lalapan. Shania yang menjawab sea food medan. Melody yang bilang kalo masakan rumah paling mantep (sambel dadak & ikan) Jawaban absurd dari Sendy yang bilang suka banget sama bakso. Bodo amat mau pake boraks sekalipun yang penting masuk ke perut enak :)))

MC02: Kalau bisa bikin permen, mau bikin rasa apa?
Disini crowd diajak untuk berfantasi tentang rasa permen. Dhike jawab pengen bikin permen rasa pete dan jengkol (?) yang pembelinya nanti pasti banyakan Bapak-Bapak & Ibu-Ibu. Gaby yang pengen bikin permen rasa permen. Tapi jawaban paling absurd ya Vanka. Dia pengen bikin permen rasa minyak kayu putih. Duh, cil... cil. :D

MC03 PANTUN!
Jadi member disuruh bikin pantun. Wah wah... disini kita bawannya ketawa mulu. Sampe lupa pantun apa aja yang dibikin member. Yang pasti sesi ke-3 ini paling pecah! Semua member (Vanka Naomi Cindy Jeje Beby Dena Rachel Veranda) mengeluarkan keabsurdannya, bahkan Veranda yang terkenal pendiem sekalipun. Seruuuu!

MC04: Siapa member yang pertama dan terakhir kali nikah
Ini juga seru! Semua member mengeluarkan prediksinya. Nabilah bilang yang pertama nikah ya kalo gak Sendy, Melody. Sofia bilang Shania. Sendy yang bilang kalo bisnis udah lancar, ada yang ngelamar langsung sikat. Di sesi MC Nabilah juara banget nimpal-nimpalin omongan member. Kocak banget bil!

Kesimpulan:
MC di show 1 temanya menarik. Member juga ngebawainnya lepas, bagus, banyak improvisasi yang bikin kocak. Naomi dan Veranda udah keren banget bisa ngehidupin crowd. Nabilah, Dhike, Jeje tetep seru nimpalin semua omongan member, dan Shania makin jago aja nih nge-lead MC. Good improvement!

Saturday, March 12, 2016

Theater no Megami - 01.03.16
Unknown9:09 PM 0 comments

Member yang tidak tampil :
Delima Rizky, Elaine Hartanto, Ghaida Farisya, Melody Nurramdhani L., Sofia Meifaliani.

Unit Song :
Hatsu Koi yo, Konnichiwa : Nabilah - Gaby - Vanka
Arashi no Yoru ni wa : Sonia - Shania - Naomi - Dhike
Candy : Ayana - Beby - Rachel
Locker Room Boy : Frieska - Jeje - Dena - Sendy - Cindy
Yokaze no Shiwaza : Veranda

Reviewer:

@LudhySP
@maulmantab
@BayuTP
GanbaJ Review: 
Review Theater no Megami - 01.03.16
Best performer pada Theter no Megami 1 Maret 2016, adalah:
Thalia Ivanka E.

Review Theater no Megami - 01.03.16
Unknown9:09 PM 0 comments

OVERALL PERFORMANCE

Show yang sederhana setelah akhir bulan lalu tidak ada show Thegami karena persiapan konser Request Hour. Sudah terlihat rapi dan kompak dari awal lagu dimulai. Hampir semua member terlihat tampil all out karen ingin menyuguhkan penampilan yang terbaik. Secara keseluruhan, penampilan yang all out terlihat pada M03 Ai no Stripper. Concern nya hanya ke Gaby aja, beberapa show belakangan ini Gaby terlihat bergerak tidak semangat dan tidak all out dari awal lagu dimulai. Ketika lagu Theater no Megami baru dia terlihat on power. Terlihat jelas juga, Rachel lupa gerakan ketika bagian interlude Ai no Stripper. Semua group song setelah unit song, dibawakan sangat baik oleh semua member pada malam itu.

UNIT SONG

Hatsukoi yo, Konnichiwa (Vanka-Nabilah-Gaby)
Ketemu lagi sama trio ini. Tidak berbeda jauh dari show-show sebelumnya, Vanka, Nabilah dan Gaby seperti udah menyatu sama unit song ini. Dari kekompakan, ekspresi, power dan blokingan tampak berjalan mulus di show kali ini. Image yang mereka bawakan juga sudah sangat lekat. Pembuka yang asik di susunan unit song. Good job!

Arashi no Yoru ni wa (Sonia-Shania-Naomi-Dhike)
Ketidakhadiran Melody dapat digantikan dengan baik oleh Sonia. Si member serba bisa ini tampil meyakinkan dari sisi keluwesan, power dan gestur tubuh. Hanya saja dari ekspresi masih kurang “sangar”. Naomi dan Shania tampil dengan sangat baik. Gerakan-gerakan lugas dari mereka terlihat keren banget karena timing nya pas. Dhike dengan tatapan dingin dan ekspresi tsundere nya juga tampil oke. Asik dan seru lah.

Candy (Beby-Ayana-Rachel)
Karena absennya Elaine, maka Rachel maju 1 unit song dan menggantikan posisinya. Candy lagu yang dari segi koreo mudah, tapi penekanan akan ekspresi dan gestur melebihi unit song lain. Ketiga member ini terhitung sukses membawakannya malam ini. Ayana sebagai center jarang tampil mengecewakan, begitu pula Beby. Rachel? Unit song ini terlihat lebih pas sama dia, sehingga senyumnya merekah manis banget hampir di sepanjang lagu.

Locker Room Boy (Sendy-Jeje-Frieska-Dena-Cindy Hapsari)
Kedatangan trainee di unit song ini tidak membuat ritme lagu ini jadi jelek, malah sebaliknya Cindy Hapsari bisa memberikan sesuatu yang fresh dalam lagu ini. Namun masih terlihat beberapa kekurangan dari Cindy seperti ekspresi dan power nya. Di lain sisi, Sendy dan Jeje tampil oke untuk show kali ini. Frieska dan Dena mampu menarik perhatian dengan penampilan yang tampak sangat enjoy dan happy. Nice job, girls.

Yokaze no Shiwaza (Jessica Veranda)
Tidak banyak yang perlu dikomentari dari Veranda di unit song ini. Penampilannya makin baik dan enjoyable untuk mata dan hati setiap kali dia membawakan unit song ini. Lanjutkan terus yah Ve. Jaga konsistensi dan kasih sedikit bumbu di unit song ini dengan improvisasi atau yang lain yang menurut kamu bagus. Cheers!

MC

Mereka dapat menampilkan MC yang baik pada saat show Thegami yang lalu. Pada malam itu juga mereka bisa menapilkan lagi MC lumayan baik. Overall, sudah jauh membaik MC kalian. Hampir semua member antusias dan mengapresiasi setiap tema MC yang dibawakan. Tapi harus tetap dijaga konsistensinya. Cari pembahasan yang lebih seru lagi, dan lebih dimatangkan aja. Cari jokes - jokes yang baru, jangan pakai jokes yang lama, nantinya akan basi soalnya. Bikin sesuatu yang fresh disetiap show Thegami. Saran - saran akan kita berikan lagi kalau ada yang kurang atau salah. Sejauh ini, kalian cukup baik kok. Semangat girls


Theater no Megami - 21.02.16 Show 2
Unknown9:09 PM 0 comments

Member yang tidak tampil :
Delima Rizky, Elaine Hartanto, Ghaida Farisya, Sonia Natalia

Unit Song :
Hatsu Koi yo, Konnichiwa : Nabilah - Gaby - Vanka
Arashi no Yoru ni wa : Melody - Shania - Naomi - Dhike
Candy : Ayana - Beby - Sofia
Locker Room Boy : Frieska - Jeje - Dena - Rachel - Sendy
Yokaze no Shiwaza : Veranda

Reviewer:

@LudhySP
@maulmantab
@BayuTP
GanbaJ Review: 
Review Theater no Megami - 21.02.16 - Show 2
Best performer pada Theter no Megami 21 Februari 2016 - Show 2, adalah:
Jessica Veranda

Review Theater no Megami - 21.02.16 Show 2
Unknown9:09 PM 0 comments

OVERALL PERFORMANCE

Ada beberapa hal yang sudah diperbaiki member dari show 1 hari ini. Terbukti dengan penampilan yang lebih semangat, lebih oke dan sedikitnya kesalahan yang dilakukan oleh member. Tapi sepertinya di show 2 ini, standarnya tidak jauh beda sama di show 1. Lebih oke sih, tapi ya beda beda tipis lah. Hal yang jarang nih, soalnya biasanya Show 1 dan Show 2 perbedaannya cukup jauh. Secara overall, member tampil lebih baik. Crowd yang detang juga lebih semarak dibanding Show 1. Mungkin chant dan energi dari crowd ini yang bikin Team J jadi lebih semangat.

UNIT SONG

Cinta Pertama, Selamat Siang! – Gaby x Nabilah x Vanka
Gak jauh beda dari show 1, presence Nabilah sebagai center yang anggun dan cantik, tetap dia pertahankan di show ini. Vanka menggantikan Sonia dan Vanka bisa membawakan lagu ini tetap dengan gayanya yang imut dan gemesin. Ekspresinya Vanka di lagu ini macem-macem loh. Lucu. Gaby tampil dengan konsentrasi tinggi, namun tetap enjoy dan manis. Lovely one, girls :)

Di Tengah Malam Hujan Badai – Naomi x Shania x Melody x Dhike
Berbeda formasi dengan show 1 nampaknya sedikit mengubah unit song ini. Secara overall kekompakan sedikit turun, tapi jika dibanding dengan show 1, power nya justru lebih baik di show ini. Semuanya tampil bersemangat, termasuk Naomi yang di show 1 terlihat agak lemas (?). Urusan ekspresi dan dance, kayaknya show 2 ini udah sama kayak show 1. Keren!

Candy – Beby x Ayana x Sofia
Formasi ini juga berbeda jika dibanding show 1. Ayana sebagai center tampak bersemangat banget. Dia bahkan “ikutan” ngechant “A..yana! A.. yana!” di awal dan akhir lagu. Suka yah Ay namanya dijadiin chant gitu? Secara penampilan Ayana tampil oke. Beby juga mantap. Sofia lebih bagus penampilannya dibanding saat terakhir bawain unit ini. Tapi kenapa ekspresinya plain lagi yah Sof? Coba deh dieksplor lagi bagian yang ini biar ke depannya makin bagus. Oke?

Locker Room Boy – Dena x Jeje x Frieska x Rachel x Sendy
Frieska menggantikan peran Ghaida jadi center. Bisa dibilang penampilannya hari ini baik sekali! PD, enjoy dan menguasai lagu dengan baik. Good job, Mpries! Dena selalu tampil total dan sangat menikmati lagunya. Jeje dengan ekprsesi dan gestur khas nya yang juga bisa ngasih warna yang cenderung cerah di lagu ini. Sendy terihat sedikit menurun powernya, dari ekspresi juga agak capek ya sepertinya? Istirahat yang cukup dan berkualitas yah Sen! Biar gak ganggu penampilan mu di stage.

Perbuatan Angin Malam – Jessica Veranda
Veranda yang tampil hampir selalu bagus di unit song ini. Show malam ini pun begitu. Ga beda jauh dari show 1 dimana Ve mampu tampil dengan sangat baik, di show ini pun Ve tetep konsisten. Improvisasi hand gesture dan ekspresinya sama dengan di show 1. Pokoknya asik banget sih liat Ve di unit song ini. Bener-bener manjain mata dan hati :D

MC

MC01: Kejadian unik di kendaraan umum
Shania bilang dia pernah dikenali sama orang kalo dia member JKT48. Cieee Njuuu! Vanka yang dengan randomnya cerita kalo dia pernah naek taksi sama Della dan ngomong terus sampe supir taksinya kesel. Highlight nya adalah Melody yang pernah ditinggal angkot waktu SMA. Duh, tega bener ya sama Melody. Tema pembukanya oke nih. Member juga blak blakan ceritanya. Menghibur!

MC02: Member yang paling rakus makan
Naomi bilang kalo Ve rakus juga makannya. Dia kaget Ve nambah makanan banyak banget. Hihihi. Rata-rata member di MC ini jawabannya Vanka sih. Tuh cil, makannya kamu tambah gendut! Lucu banget liat member “ngebully” Tacil sementara Tacil nya sok-sokan ngebela diri tapi ya akhirnya kalah juga. Hihihi.

MC03: Member yang sering ngutang
Dhike kata Jeje suka banget ngutang tapi picik, begitu ditagih pasti ngelesnya “Yaelah segitu doang”. Hahaha kacau nih Dhike! Beda lagi sama Ayana yang ngaku kalo dia suka ngutang ke Haruka, walau Haruka ga pernah nagih. Veranda jawab Kinal. Katanya maklum lah anak kos. Tema yang seharusnya seru, tapi berasa agak plain ya jawaban dari member. Harus lebih pecah lagi jawabnya,

MC04: Member yang cocok jadi juri
Rata-rata menjawab Melody karena aslinya kan Melody emang juri Idola Cilik. Tema terakhir yang paling gak seru nih. Member jawab seadanya aja. Harusnya bisa improvisasi dan bikin seru dan ketawa yang nonton. Tapi disini flow nya oke sih, apalagi bridging ke lagu Surat Undangan Sang Angin Laut yang selalu bawa-bawa kata Nenek. 

Theater no Megami - 21.02.16 Show 1
Unknown9:08 PM 0 comments

Member yang tidak tampil :
Delima Rizky, Elaine Hartanto, Ghaida Farisya, Jessica Vania, Rezky Wiranti D., Sendy Ariani, Shania Junianatha

Unit Song :
Hatsu Koi yo, Konnichiwa : Nabilah - Gaby - Sonia
Arashi no Yoru ni wa : Melody - Beby - Naomi - Vanka
Candy : Ayana - Sofia - Sonia
Locker Room Boy : Frieska - Rachel - Dena - Lisa - Cindy
Yokaze no Shiwaza : SendyVeranda

Reviewer:

@LudhySP
@boviesandhi
@maulmantab
GanbaJ Review: 
Review Theater no Megami - 21.02.16 - Show 1
Best performer pada Theter no Megami 21 Februari 2016 - Show 1, adalah:
Sonia Natalia

Review Theater no Megami - 21.02.16 Show 1
Unknown9:08 PM 0 comments

OVERALL PERFORMANCE

Show weekend yang cukup asik sebenernya. Semua member Team J tampil dengan semangat dan keceriaan yang lumayan sih. Tapi ada beberapa member yang nampak masih kurang fokus, terutama saat di blokingan belakang. Di M01-M04 terlihat member masih “pemanasan”. Baru ketika lagu sehabis unit song mereka tampil lebih baik dan semangat nya seperti 2x lipat. . Secara overall, penampilan yang mereka suguhkan sudah cukup baik. Hanya saja ada beberapa hal kecil yang seharusnya bisa diperbaiki sehingga membuat show akan berjalan lebih baik lagi. 

UNIT SONG

Cinta Pertama, Selamat Siang! – Sonia x Nabilah x Gaby
Presence Nabilah sebagai center benar2 luar biasa, anggun, gerakan yg tidak terlalu cepat, enjoy dan mengikuti beat, plus rambutnya yang dibuat seperti hati, that’s a good one XD Meanwhile Sonia dan Gaby juga tidak kalah keren. Namun jika dilihat gerakan center terlihat sangat pelan, Sonia x Gaby sangat bersemangat, powerful, dan sedikit off beat. Disamping  dance dan power, selebihnya oke dengan proporsi Nabilah yg anggun, Gaby yg manis, Sonia yg menggemaskan.

Di Tengah Malam Hujan Badai – Melody x Beby x Naomi x Vanka
Gini.. Gerakan Naomi precise banget, pas gak ada salah sekalipun, kompak pun iya. Yang agak timpang adalah karena Melody, Beby, dan Vanka gerakannya lebih bersemangat  dan mengeluarkan aura dari lagu tersebut.. Itu yang kami tidak lihat di Naomi malam itu. Sayang banget, kami pikir Naomi bisa lebih bersemangat since itu 300 show dia di JKT48. Selamat yaaaa!! Semoga makin baik yes :D

Candy – Sofia x Ayana x Sonia
Yap, Sonia double unit song :D Sebagai center Ayana terlihat sangat manis dan kece, ditambah chant  “A..yana, A..yana!” boleh juga haha. Sonia staminanya luar biasa, gak keliatan capek, wajahnya tetap bersinar seperti dia gak membawakan 2 unit song. Dengan senyum manis, dance, serta ekspresi manjanya.. Duh X)) Sofia juga mengimbangi dengan gerakan yang bagus, dance yg tepat dengan beat, tapi ekspresinya plain. Senyum sih.. Tapi bukan senyum karena ngerti lagunya tentang apa, jadi terlihat plain :/

Locker Room Boy – Cindy x Lisa x Frieska x Rachel x Dena
Frieska, Rachel, Dena tampil seperti pro. Dena menggantikan bloking Sendy malam itu, sedikit terlihat menghafal namum lebih loose dari sebelumnya. Di luar dugaan, member kenyuusei Lisa tampil sangat baik dari power, ekspesi dan dance. Cindy sepertinya masih sedikit bingung(?), sehingga ekspresinya  tidak terlihat menikmati lagu ini.

Perbuatan Angin Malam – Jessica Veranda
Sugoii!! Sempat tercengang dengan beberapa ekspresi baru Ve di lagu ini, entah baru atau terlihat lebih keren karena improvisasi dengan hand gesture? Anyway, great job for you girl :)

MC

MC01: Kalo kamu karakter game, mau jadi siapa?
Melody ingin jadi Rinoa haha.. Nice one! Improvisasi karakter game dilakukan oleh Naomi, dia bilang mau jadi Barbie the Explorer karena aku kan langsing kayak Barbie :)) Jawaban menarik datang dari Ayana, ingin jadi Pou biar diperhatiin terus hahaha. Mungkin ada yg belum tau, Pou adalah mobile game yg konsepnya mirip Tamagochi. Ve ingin jadi salah satu cewek di Harvest Moon, Frieska ingin jadi Yuri dari Fatal Frame karena cantik.. Kurang lebih sama alasannya kayak Melody. Anyway MC yg lumayan unit sebagai pembukaan, nicely done!

MC02: Jawab pertanyaan ala Puteri Indonesia
Gaby mulai membuka percakapan tentang Puteri Indoneisa, karena kebetulan beberapa hari lalu JKT48 juga tampil dalam acara tersebut. MC kedua ini member menunjukkan gimana mereka menjawab pertanyaan ala Puteri Indonesia, dengan pertanyaan berbeda untuk masing2 member. Yang bergaya ala Puteri Indonesia adalah Gaby, Vanka, dan Naomi hahah..  Jawabannya sedikit ngaco dan gak menjawab sih hahah, yah mau gimana pertanyaannya juga gak jelas :)) Sangat menghibur!! Saran, banyakin MC meniru2 seperti ini biar fans bisa tau oshimen mereka public speaking dan aktingnya oke apa enggak :p

MC03: Tempat menyenangkan yang pernah kamu datangi
Hahaha.. Langsung aja nilai plus MC buat Sonia di sini!! MC dengan tujuan bikin Sonia baper lebih tepatnya. Dengan tema tempat menyenangkan yang pernah didatangi, Sonia jawab theater. Lalu melempar ke member lain agar dijawab namun hening.. Sonia kembali ngomong sendiri :)) Sangat lucu dan menghibur!! Veranda sampai mengipas mukanya karena ketawa hingga nangis. Gimana gak nangis? Sonia sendiri yg jawab di MC ini hahah.

MC04: Hal yang bikin member jadi cerewet
Jawaban yg sangat Dena :)) Dia bilang saat dia cerewet adalah saat ngaca, karena dia selalu bilang dan muji diri sendiri can can cannn tiiikk. Sementara itu Sofia bilang dia cerewet sebenernya di luar JKT48, di rumah, terutama di sekolah kalo temennya pinjem pensil dan bilang udah balikin padahal belum. MC04 selalu menarik karena bridging menuju lagu selanjutnya Surat Undangan Angin Laut. Nabilah bridging dengan sangat oke hahaha.. “Iya nih cewek tuh emang cerewet banget ya, apalagi nenek aku!”

Theater no Megami - 18.02.16
Unknown9:08 PM 0 comments

Member yang tidak tampil :
Delima Rizky, Elaine Hartanto, Frieska Anastasia L., Shania Junianatha, Sofia Meifaliani.

Hatsu Koi yo, Konnichiwa : Nabilah - Gaby - Vanka
Arashi no Yoru ni wa : Melody - Beby - Naomi - Dhike
Candy : Ayana - Celine - Rachel
Locker Room Boy : Ghaida - Jeje - Dena - Sendy - Cindy
Yokaze no Shiwaza : Veranda

Reviewer:

@BayuTP
@LudhySP
@DellyPryambodo
@maulmantab
GanbaJ Review: 
Review Theater no Megami - 18.02.16
Best performer pada Theter no Megami 18 Februari 2016, adalah:
Beby Chaesara A.

Review Theater no Megami - 18.02.16
Unknown9:08 PM 0 comments

OVERALL PERFORMANCE

Show Thegami malam ini dimulai dengan tempo yang sedang-sedang saja. Biasanya mereka terlihat on fire ketika memasuki M02. Tapi secara menyeluruh, maam ini member baru terlihat panas di lagu Ai no Stripper dan lepas secara total penampilannya di group song setelah unit song, yaitu lagu 100 meter conbini. Ve, Melody, Beby, Vanka dan Dena salah satu dari 16 member yang terlihat menggebrak performnya dari awal lagu. Ayana yang biasanya juga sudah panas dari awal lagu, pada malam itu agak menurun performanya, karena sedikit tidak sehat. 
Catatan untuk member yang terlihat pada show malam itu. Nabilah sedikit ngeblank di M02. Tapi dia menggila di Ai no Stripper. Dan Beby tumben banget terlihat bengong dan lupa gerakan di reff akhir lagu Shiokaze no Shoutaijou. Akhir - akhir ini, sepertinya banyak banget nih yang gak konsen dan ngeblank. Lebih difokusin dan lebih konsen lagi ya kalau sedang berada di stage biar penampilannya juga lebih baik. Oke?

UNIT SONG

Hatsukoi yo, Konnichiwa (Nabilah-Gaby-Vanka)
Kembali menyakasikan line up asli unit song ini yang tampil dengan baik. Nabilah dengan role nya sebagai gadis anggun yang berhasil dibawakannya dengan baik. Gaby dengan senyum manis dan segala pesona nya juga tampil oke. Vanka yang membawakan role gadis kawaii yang senyum-senyum terus juga bisa mengimbangi ketiganya. Dari kekompakan sudah bagus. Gerakan tidak ada yang miss. Ekspresi pun juga baik. Semua elemen dari penampilan yang baik ditampilkan malam ini. Tapi kayaknya gak cukup sampai situ ya. Coba berikan improvisasi atau gerakan yang berbeda dari biasanya. Sepertinya itu bisa memberi nafas baru pada unit song ini. Ditunggu!

Arashi no Yoru ni wa (Melody-Naomi-Beby-Dhike)
Shania yang absen digantikan oleh Naomi. Malam ini, Naomi bisa tampil dengan luwes dan powerful. Kekurangannya adalah Naomi masih agak kagok menggantikan blokingan Shania. Tapi meski begitu tidak ada kesalahan fatal yang dilakukannya. Semua berjalan mulus. Melody dan Dhike juga bisa tampil seperti biasa. Mereka sudah menguasai unit song ini dengan sempurna. Beby, apa karena sudah terbiasa di unit song Candy ya sehingga power Beby di lagu ini agak sedikit kurang. Tapi Beby tetep nomor 1 sih kalo urusan keluwesan dance dan harmonisasi dengan beat. Secara general, setiap individu sudah tampil baik, tapi malam ini, kekompakannya sedikit menurun. Bukan malamnya Arashi ya, sepertinya :)

Candy (Ayana-Rachel-Celine)
Candy Candy yang manis dan bikin nagih :) . Kali ini Candy kedatangan Celine dari trainee sebagai salah satu performer. Hmm.. oke kita bahas dulu dari Ayana ya. Ayana tampil menggemaskan dan lucu sebagai center. Dari segi dance, tidak ada komentar karena Ayana bagus sekali malam ini. Ekspresi dan kelucuannya juga asik untuk ditonton. Good job, Ay! Lanjut ke Rachel yang tampil dengan manis dan percaya diri. Sepertinya nyaman di unit song ini ya Chel? Terlihat dari gerakan dan ekspresi kamu yang begitu menikmati. Nice one. Celine si trainee. Hmmm.. salut untuk usahanya menutupi nervous, tapi hal itu masih terlihat malam ini. Masih belum menjiwai lagu yang dibawakan dan ada beberapa gerakan yang salah. Dari ekspresi juga masih monoton dari awal sampai akhir. Gak papa. Jalan masih panjang dan waktu juga masih banyak. Tapi pastikan di penampilan berikutnya lebih baik dari ini yah Celine? Good luck!

Locker Room Boy (Ghaida-Jeje-Sendy-Dena-Cindy)
Kejutan malam ini adalah penampilan Ghaida yang sedikit turun di unit song ini. Ghaida yang biasanya tampil lepas, enjoy dan begitu PD nya malam ini seperti menahan sesuatu. Hal itu terlihat di pandangan mata dan gerakan kamu loh Ghai. Mungkin sedang lelah atau bosan ya. Semoga di show selanjutnya bisa lebih baik. Jeje dan Sendy tetap seperti biasanya, Tampil lepas dan enjoy. Bahkan Sendy sedikit lebih baik penampilannya dibanding Jeje. Terusin dong, Sen! Untuk Dena, hmm Dena udah keren banget sih penampilannya. Konsisten banget Den bagusnya! Pertahankan terus ya! Cindy tampil dengan PD dan mampu sedikit mengimbangi kakak-kakaknya. Tapi, show selanjutnya lebih dihapal gerakan dan blokingannya ya. Beberapa kali hampir nabrak dengan member yang lain. Semangat!

Yokaze no Shiwaza (Jessica Veranda)
Wah wah, kayaknya malam ini Yokaze nya sedikit berbeda dari biasanya yah. Veranda memberikan power dan kelugasan diatas yang biasanya. Gerakan tangan dan wajah Veranda yang biasanya slow dan anggun, jadi lebih tegas dan “galak”. Meskipun begitu, porsinya tidak berlebihan sehingga tetep bagus dan tidak terlihat overpower loh. Oke banget improvisasinya. Membuat unit song ini jadi fresh! Keep up the good work, Ve :D

Celine
Kita bahas dari hal yang harus ditingkatkan lagi untuk Celine. Lebih menghafal koreo dance, soalnya Celine terlihat masih tidak hafal di beberapa koreo dance group song. Dan terlihat jelas pada M01. Karena dilagu awal semua member harus memperlihatkan penampilan terbaiknya, agar dilagu seterusnya bisa terlihat pede. Power dancenya juga lebih diperhatikan lagi. Dan sesekali juga masih bingung untuk menempati blokingan. Tapi Celine sudah lumayan menguasai diunit song yang dia isi pada malam itu, Candy. Celine memberikan warna manis dan kawaii tersendiri pada lagu itu. Kekurangannya, ekspresi nya masih kurang lepas dan gerakan dancenya masih kurang tegas. Oh iya, ekspresi Celine di Ai no Stipper bisa diadu dengan seniornya loh. Ekspresi wajahnya langka untuk dilagu yang serius dan sedikit sexy. Celine mempunyain kelebihan yang unik pada face nya, kalau lebih dieksplor lagi untuk beberapa ekspresinya dan ditempatkan dilagu yang pas, itu akan menjadi daya tariknya (mungkin). Lebih digali lagi untuk semuanya ya, Koreo, ekspresi dan MC nya. Lebih pede dan banyak tanya sama kakak - kakaknya. Kita gak sabar untuk liat Celine lebih berkembang lagi dari sekarang. Ganbatte!

MC

MC01: Kebiasaan masa kecil yang aneh?
Di MC ini, bintangnya adalah Naomi yang ngaku kalo waktu kecil dia suka yang asin, malahan pernah makan upil sendiri. Hahaha. Naomi pecah XD . Sementara Nabilah ngaku suka ngomong sendiri. Hihihi. Tema MC nya cukup menarik dan member membawakannya juga asik. Pembuka yang lumayan seru.
MC02: Model rambut paling disuka?
Gaby ngasih jawaban yang ........ sementara Beby bilang panjang atau pendek sama aja yang penting jangan kepanjangan soalnya ribet. Dhike yang monoton kalo gak shaggy pendek ya shaggy panjang. Di MC ini juga member masih asik bawain temanya. Cukup menghibur :D
MC03: Spot paling PW di sekolah
Dena cerita panjang lebar tentang geng sekolahnya yang paling doyan nongkrong di kelas. Vanka PW nya di lab komputer karena bisa maen game. Jeje kocak banget cerita kalo dia mending nyogok gurunya aja biar gak ngajar, jadi spot PW nya ya di ruang guru. Di sini keliatan banget member yang masih sekolah sama udah kuliah jawabannya bisa beda jauh. Seru dan lucu.
MC04: Jajanan pasar favorit

Ghaida sangat menjunjung tinggi budaya Indonesia dengan menjawab kue balok. Kue yang cuma ada di Banten. Sendy yang jawab gemblong. Dan Nabilah yang die hard fans banget lah sama kue putu. Member Team J ini kalo temanya makanan pasti nyerocos nya keliatan happy banget. Hahahaha. Tukang makan semua sih!