Wednesday, June 10, 2015

Review Theater no Megami - 05.06.15
Unknown9:00 PM 0 comments

Ayana Shahab
Malam ini adalah perayaan ulang tahunnya jadi Ayana juga tampil dengan bagus. Memikat orang-orang yang menonton dengan gerakkan dance yang sangat baik. Ditambah kini powernya juga meningkat. Di unit song, malam ini Ayana menebarkan senyum yang lebih manis dari biasanya. Mungkin karena moodnya lagi happy, jadi terpancarlah senyuman yang manis itu. Di MC Ayana juga bisa jadi penampil MC yang bagus karena kepolosan dan gaya menjawabnya yang lucu, berbeda dari teman-temannya yang lain dan bikin kita ketawa. Two thumbs up buat Ayana!

Beby Chaesara Anadila
Tidak ada perubahan yang mencolok dari Beby untuk show malam itu dari show sebelumnya, terlebih perubahan menurunnya performnya. Untuk battle dance dengan Shania di Yuuki no Hammer sudah tegas gerakannya. Di Unit Song Arashi no Yoru ni wa, Duet dengan Dhike juga sudah semakin kompak dan oke. Sejauh ini Beby gak ada kekurangan ataupun gerakan yang kurang, lagi - lagi kita masih nunggu sesuatu yang baru aja dari Beby. Untuk MC, Agak lebih vokal lagi aja beb, soalnya akhir - akhir ini, Beby cenderung pasif kalau sedang MC. Sayang lho. Padahal Beby salah satu member yang MC nya paling menarik untuk disimak.

Dena Siti Rohyati                            
Untuk penampilan Dena dishow kali ini bisa dibilang keren, lebih terlihat meningkat dari show sebelumnya, walaupun peningkatannya tidak terlalu signifikan .Di gerakan-gerakan yang agak sulitpun Dena sudah bisa menguasai dan menampilkannya dengan sangat enjoy. Di show kali ini performa Dena dari awal sampai akhir yang kami lihat tidak mengalami naik turun, terlihat stabil. Untuk segi MCnya Dena di show kali ini cukup bisa menghibur penonton dengan kekocakan dan jawaban yang dia lontarkan. Dan untuk keseluruhan penampilan Dena di show kali ini sudah OK, cukup mempertahankan dan kami yakin kamu pasti bisa lebih baik dari show kali ini. Semangat semangat!

Devi Kinal Putri
Tampil dengan standar performanya. Bisa dikatakan malam itu Kinal tampil biasa saja. Tak ada yang menonjol dari segi perform. Di unit song, kami merasa bahwa unit song yang dibawakan oleh Kinal, Melody, Dhike dan Beby ini sudah mengalami kemajuan. Kemajuan dari segi kekompakan dan soul dari satu sama lain membuat unit song ini semakin sedap untuk dinikmati, Untuk MC, Kinal seperti biasa melakukan apa yang paling dia bisa, membuat celetukan-celetukan yang bikin theater tertawa dan terhibur. Tidak ada catatan khusus untuk Kinal malam ini, semua berjalan normal sebagaimana mestinya.

Gabriela Margareth Warouw
Gaby sudah semakin baik dalam membawakan unit songnya, Hatsu Koi yo Konnichiwa. Tapi, sepertinya Gaby masih belum mengeluarkan apa yang seharusnya dia tampilkan. Ekspresi jangan mau kalah lucu dari Nabilah & Vanka, Gaby pasti bisa kok memainkan ekspresi kawaii dari unit song ini. Overall di group song, Gaby sudah oke untuk performanya. Tapi sedikit terlihat kalau Gaby masih agak ragu memainkan ekspresi, itu aja sih PR untuk Gaby. Untuk MC nya Gaby masih stabil, dia bisa memancing member lainnya untuk bersuara. Mungkin ciri khas Gaby yang sekarang lebih seru, dengan berani membuli Melody dan Ve. Jadi penonton pun bisa kebawa alur MC nya. Good job Gab!

Ghaida Farisya
Malam ini Ghaida tampil bersinar sekali. Entah mengapa jika diperhatikan secara seksama, penampilan Ghaida malam ini sangat sangat enjoyable. Dari awal ia menyuguhkan gerakan yang tanpa cela dan ekspresi yang mengesankan. Terutama di unit songnya. Ghaida lagi-lagi bisa menjadi penyeimbang yang baik untuk ke 3 temannya. Tidak terkesan ingin mengambil seluruh perhatian di panggung, tapi tetap bisa bersinar dengan caranya sendiri. Tapi, untuk MC, standarnya Ghaida lah. Mampu jadi moderator yang oke dan menjaga flow MC tetap mulus. Terus tampilkan yang seperti ini ya, Ghai. Bagus lho!

Haruka Nakagawa          
Haruka Nakagawa, member yang sangat suka dengan makanan khas Bandung yaitu Seblak ini bisa dibilang sangat energik disetiap penampilannya. Di show kali ini Haruka mengalami peningkatan dari show sebelumnya, terlihat lebih lepas aja disetiap gerakannya. Di unit songnya, lebih fun juga untuk ditonton. Ekspresinya pun masuk banget dengan genre lagunya. Asikkkk! Untuk segi MC Haruka di show kali ini bawel seperti biasanya, nyamber-nyamberin member lain, terutama Vanka. Samberan dari Haruka ini lah yang menimbulkan kelucuan di atas panggung. Good Job :D

Jennifer Rachel Natasya
Rachel pada show kali ini menunjukkan peningkatannya dari segi performance secara keseluruhan, terlihat lebih powerful dan enjoy dalam membawakan setiap lagunya. Walaupun di beberapa lagu terkadang Rachel terlihat kehilangan tempo. Di US Candy kali ini, Rachel sangat enak sekali untuk dilihat, ekspresi manis dan cute-nya sangat pas sekali. Tetapi lagi-lagi ekspresi Rachel kadang terlihat kurang nyaman di beberapa lagu yang cenderung dewasa. Coba deh lebih di explore lagi untuk ekspresi ini. Ayo chel, lebih PD lagi. Kamu pasti bisa deh.

Jessica Vania    
Penampilan Jeje di show kali ini meningkat dari show-show sebelumnya. Jeje terlihat sangat enjoy dan PD di setiap gerakan dancenya. Padahal ada gerakkan-gerakkan dance yang cukup sulit di beberapa lagu, tapi Jeje melibas semuanya dengan baik. Malam ini juga nampaknya Jeje sudah hapal lirik lagu lebih baik lagi, sehingga ter;ihat saat menyanyi ia tidak ragu-ragu. Untuk MC buat Jeje udah gak ada tambahan lagi, udah bagus dan asik banget lah pokoknya. :D .Good job Je buat show kali ini, pertahankan terus ya! Semangat :D

Jessica Veranda
Veranda, walaupun agak sedikit menurun performancenya, tapi Veranda bisa menyajikan show yang tetap bagus. Mulai dari US nya Yokaze, serta di semua Group Song pun Veranda terlihat memukau. Kami suka dengan power dan konsistensi Veranda pada show Dewi Theater ini, asik sekali :) Nah, untuk MC kayaknya Ve udah mulai bawel ya? Hahaha gak papa, lanjutkan ya Ve bawelnya. Menyenangkan kok ngeliat kamu bawel kayak gini, malah harus ditambah porsi bawelnya. Gak perlu kayak Nabilah sih, soalnya dia mah udah parah bawelnya. Hehehehe.

Melody Nurramdhani Laksani
Teh Melo, entah kenapa pada beberapa top performer show kali ini terlihat agak mengendur, Teteh salah satunya. Mungkin kondisi fisik yang sedang capek ya? Walaupun kendur, performance Teteh masih sangat terlihat enjoy sekali, di Arashi pun aura kejamnya Teteh masih sangat terlihat. PR untuk teteh di show ini adalah tempo dan power yang kadang terlihat tidak konsisten saja. Btw, Teh kok kayaknya porsi Teteh berbicara saat MC berkurang ya? Lebih banyak lagi dong Teh kayak waktu dulu di DnT dulu. Lebih bawel dengan pancingan-pancingan yang bikin penonton jadi malu sendiri :D

Nabilah Ratna Ayu Azalia            
Member yang mempunyai gigi gingsul yang membuatnya manis untuk dipadang ini performannya tidak pernah menurun ya. Paling gak hingga show kali ini, walaupun tidak selalu meningkat tetapi juga tidak pernah menurun, bisa dibilang stabil. Untuk penampilan Nabilah di show kali ini yang kami lihat mengalami peningkatan dari show yang sebelumnya, terlihat lebih fokus aja dibandingkan dengan show sebelumnya. Ekspresinya pun juga juara, mampu langsung berubah ekspresi sesuai dengan soul lagu yang dibawakannya. Dan untuk MCnya sih gak usah ditanyakan lagi lah ya ,kalau ada yang namanya Nabilah disitu pasti rame. Dan keseluruhan untuk penampilan kamu di show ini sih udah keren banget! Oh iya, ada pesan nih dari kami untuk Nabilah. Jaga kesehatannya ya, kalau emang kondisi kesehatan yang tidak memungkinkan untuk perform gak usah perform dulu aja, dari pada nantinya sakit. Jadi, pintar-pintar jaga kesehatannya ya bil.

Rezky Wiranti Dhike
Seperti yang kami sampaikan pada show sebelumnya, performance Dhike ini sangat menanjak sekali di setiap performnya, walaupun show kemarin sempat menurun. Power Dhike sudah bagus, tapi Dhike lebih sering terlihat balapan dengan tempo. Untuk Dhike sih perlu diperbaiki konsistensinya, biar kamu bisa jadi top performer. Oh iya, mana nih tukang samber nya Dhike kalau lagi MC? Ayo dong keluarkan lagi hehe. Di MC kemaren kamu kayak diem-diem malu gitu. Ngelontarin kata-kata untuk nyamber member lain juga kayak ragu. PD aja, jangan takut gak lucu atau gimana. Ya?

Sendy Ariani
Sendy masih menapilkan perform yang baik dan cukup. Sangat aman kalau Sendy perform stabil seperti sekarang ini. Tapi Sendy harusnya bisa menampilkan yang lebih lagi, ketika perform di setlist akhir-akhir Dareka no Tameni dan Boku no Taiyou. Soalnya ketika itu kita bisa merasakan penampilan Sendy dari biasa ke luar biasa. Mungkin karena Theater no Megami masih berumur baru ya, jadi Sendy belum memaksimalkan apa yang seharusnya dia berikan lebih. Ditunggu untuk kejutan perform dari Sendy nanti disetlist Theater no Megami. Untuk MC, Sendy sudah lumayan oke untuk mengambil alih tema ataupun vokal. Masukannya, lebih dilancarin lagi aja, cari spot yang tepat untuk kapan bisa masuk untuk bikin suasana jadi rame.

Shania Junianatha
Untuk perform dan MC nya mungkin sudah gak ada kekurangan. Tapi masukan sedikit untuk beberapa ekspresi dibeberapa lagu. Ekspresi Shanju itu sudah sangat kental banget untuk dilihat. Sexy, sangar maupun lucu. Mungkin Shanju bisa memadukan ekspresi - ekspresi itu dilagu yang pas. Jadi penonton seperti melihat ada sesuatu yang baru dari Shanju. Gak cuma itu-itu aja. Saatnya menambahkan dan mencoba sesuatu yang fresh Nju. Tapi jangan salah menepatkan aja ya, bisa jadi gak sesuai soalnya. Banyakin ekpresi kawaii nya, Soalnya itu ciri khas setlist Theater no Megami.

Thalia Ivanka Elizabeth
Si Thacil yang gendats ini makin hari makin asik aja lho ditonton. Di show malam ini pun Vanka tetap menyuguhkan penampilan yang asik dilihat. Bahkan di unit songnya, malam ini Vanka bisa lebih bagus dari Nabilah. Dari gerakkan maupun ekspresi menggembung-gembungkan pipinya yang sangat imut bikin kita yang nonton jadi geregetan :D . Pada saat MC, Vanka yang punya gaya becandaan garing ini “habis” dikerjain oleh member-member lain. Hihihihi…. Go Vanka Go!
In Category : ,

0 comments

Post a Comment